Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Export Formulir Kedalam Format PDF

Fasilitas cetak formulir yang sudah disediakan saat ini target pencetakannya adalah printer. Namun bukan berarti tidak mungkin untuk mencetak kedalam format file pdf, untuk dapat melakukan hal ini diperlukan satu aplikasi pendukung yang dapat menyediakan virtual printer . Ada banyak aplikasi yang bisa melakukan hal ini salah satunya yang sudah disediakan link websitenya pada halaman download yaitu doPDF.


Karakterisik aplikasi ini adalah bertindak selayaknya printer namun saat melakukan penulisan bukan kedalam port printer melainkan kedalam bentuk file. Pastikan virtual printer doPDF sudah terpasang pada komputer yang akan digunakan mencetak formulir, setelah melakukan instalasi biasanya meminta komputer untuk melakukan restart, lakukan restart jika diperlukan.
Dari jendela utama seperti halnya menampilkan data pilih menu File - Data Pokok.

Tampilan Utama Dapodik Helper
Dari tampilan jendela utama Data Pokok pilih data yang akan dicetak formulirnya misalnya data PTK dengan memilih tab PTK, selanjutnya pilih salah satu nama dan klik kanan pada nama PTK tersebut kemudian pilih menu Cetak Formulir PTK.
Tampilan Data PTK
Selanjutnya akan tampil jendela pratinjau seperti berikut.
Preiew Formulir
Tampilan diatas adalah tampilan yang selanjutnya akan dicetak ke printer. Apabila sudah yakin akan mencetak formulir tersebut lanjutkan dengan memilih tombol Print dan akan muncul dialog printer.
Pilihan printer
Pilih nama printer yang akan digunakan dalam hal ini doPDF untuk mencetak formulir kedalam file PDf. Pilih tombol Properties untuk mengatur jenis dan ukuran kertas yang akan digunakan untuk mencetak formulir selanjutnya pilih tombol OK. Apabila tujuan cetak adalah kertas selanjutnya silahkan tunggu sampai proses cetak selesai namun jika tujuannya adalah PDF akan tampil jendela untuk menentukan tujuan penyimpanan file.
Lokasi simpan PDF
Tentukan lokasi penyimpanan file PDF kemudian pilih tombol OK. Jika pilihan 'Open PDF in reader' dipilih maka setelah proses cetak selesai pdf reader pada komputer tersebut otomatis akan menampilkan hasil cetak formulir tersebut.
Hasil file PDF
Setelah tersimpan dalam bentuk file PDF anda dapat mencetaknya kedalam kertas di lain waktu atau menyimpannya kedalam arsip file.

Sumber : http://dapodikhelper.blogspot.com/

Posting Komentar untuk "Export Formulir Kedalam Format PDF"